4 Aplikasi Untuk Mengunci Aplikasi Di iPhone

aplikasi untuk mengunci aplikasi di iphone

Aplikasi untuk mengunci aplikasi di iphone dengan mudah dan tentu saja aman dilakukan. Kita wajib menjaga privasi kita untuk terhindar dari segala macam bentuk tindak kejahatan yang ada saat ini. Tentu saja hal ini tidak terlepas dari pengamanan dan privasi dari Handphone kita.

Untuk perangkat handphone android, caranya sangatlah mudah dan tidak perlu download aplikasi tambahan untuk mengunci aplikasi. Namun bagaimana dengan iphone ? apakah sesimple android atau ada aplikasi tambahan yang perlu kamu instal terlebih dahulu ?

Kali ini kita akan membahas mengenai cara mengunci aplikasi di iphone serta aplikasi kunci aplikasi iphone yang bisa berguna untuk menjaga privasi handphone kita. Kita akan bahas mulai dari tanpa menggunakan aplikasi tambahan sampai dengan aplikasi rekomendasi yang bisa kamu gunakan.

Aplikasi Untuk Mengunci Aplikasi Di iPhone

Bagi kamu yang tidak ingin download aplikasi tambahan mungkin bisa menggunakan cara ini. Namun untuk jumlah aplikasi yang dapat dikunci juga terbatas. Tetapi cara ini juga bisa mengunci aplikasi yang ingin kamu lindungi.

Cara Mengunci Aplikasi Di Iphone Untuk iOS 12 Dan Versi Diatasnya :

  • Masuk ke menu “Settings” > pilih “Screen Time”
  • buka menu “Content & Privacy Restrictions” > pilih “Allowed Apps”
  • Pilih aplikasi apa saja yang ingin kamu gunakan untuk dikunci > selesai

Meskipun tidak mengunci secara penuh, namun cara ini bisa membatasi penggunaannya. Adapun cara lain tanpa aplikasi adalah dengan mengatur waktu penggunaan aplikasi. Caranya :

Cara Kunci Aplikasi Di Iphone Dengan Batas Waktu

  • Buka menu “Settings” > pilih “Screen Time”
  • pilih “App Limits” > kemudian “Add Limit”
  • Tentukan aplikasi mana saja yang ingin kamu batasi waktu penggunaannya
  • Pilih batasan waktu yang ingin digunakan misalnya 1 menit atau 1 jam

Dengan cara ini jika aplikasi digunakan lebih dari batasan waktu yang ditetapkan, maka otomatis akan terkunci dan kamu harus memasukkan kode izin lagi. Cara ini sangat cocok untuk diterapkan kepada anak anak yang berlebihan dalam memakai gadget. Sehingga ketika sudah lebih dari waktu yang digunakan, maka aplikasi akan tertutup.

Cara Mengunci Aplikasi Iphone Menggunakan Touch ID

  • Buka menu “Settings” > menu “Touch ID & Password”
  • Masukkan password > aktifkan “Touch ID” untuk aplikasi yang ingin digunakan
  • Tambahkan sidik jari yang diminta iPhone > masuk ke menu “Settings”
  • Masuk ke menu “Touch ID & Password” > aktifkan passcode dan touch id
  • Kemudian pilih aplikasi yang ingin dikunci menggunakan fingerprint.

Jika kamu tidak suka dengan cara diatas, maka cara satu satunya adalah dengan menggunakan aplikasi tambahan untuk kunci aplikasi di iPhone. Berikut daftar aplikasi pengunci di iphone.

Daftar Aplikasi Kunci Aplikasi Iphone

1. Aplikasi Applocker Untuk Kunci Aplikasi Iphone

Aplikasi untuk mengunci aplikasi di iphone yang pertama adalah “AppLocker” aplikasi ini gratis dan bisa download di app store. Kelebihan aplikasi ini adalah selain untuk mengunci aplikasi, juga bisa untuk mengunci foto, folder dan galeri di iphone kamu.

applocker untuk mengunci aplikasi di iphone

Cara penggunaan aplikasi ini adalah :

  • Install aplikasi AppLocker pada iphone
  • Buka menu settings yang ada di aplikasi applocker lalu pilih tombol “ON”
  • Atur password yang akan kamu gunakan nanti untuk membuka kunci
  • Pilih aplikasi / foto / folder yang akan kamu kunci dan selesai.

2. Aplikasi DisableLaunch Pro

Aplikasi ini tidak tersedia di app store iphone. Jadi kamu bisa mendownloadnya di cydiacrawler melalui website resminya karena aplikasi ini dikerjakan oleh developer cydia. Tapi tenang saja aplikasi ini juga gratis dan bisa di instal bebas di segala versi iOS iphone.

dissable launch kunci aplikasi dan foto iphone

Cara penggunaannya adalah :

  • Install aplikasi ini melalui website cydiacrawler
  • Setelah itu buka settings pada iphone dan pilih “DisableLaunch Pro” dan pilih “Activation Method”
  • Jika berhasil, maka akan muncul tulisan konfirmasi “Icon are disable”
  • Otomatis semua aplikasi yang ada di iphone akan terkunci oleh aplikasi ini.

3. Aplikasi iProtect Untuk Cara Mengunci Aplikasi Di Iphone

Aplikasi “iProtect” ini juga buatan dari developer cydia. Jadi kamu bisa download juga melalui websitenya cydiacrawler untuk aplikasi untuk mengunci aplikasi di iphone. Cara penggunaannya adalah :

  • Install iProtect pada iphone
  • Buka aplikasinya > buat kunci yang akan kamu gunakan. Bisa pilih ingin menggunakan passcode dengan password atau fingerprint
  • Pilih aplikasi apa saja yang ingin kamu kunci dan kemudian pilih “Save”
  • Otomatis aplikasi pilihan tadi akan terkunci

4. Cara mengunci aplikasi iphone untuk WhatsApp

Jika kamu mencari cara untuk mengunci whatsapp di iphone, maka kamu tidak perlu untuk download aplikasi tambahan. Karena whatsapp sudah menyediakan fitur kunci untuk membuka aplikasinya.

Caranya adalah :

  • Buka aplikasi whatsapp yang ada di iphone kamu
  • Kemudian masuk ke menu “Settings” yang ada di pojok layar
  • Pilih menu “Account” > pilih “Two-Step Verification”
  • Klik “Enable” untuk mengaktifkan fitur ini
  • Masukkan PIN yang akan kamu gunakan untuk membuka kunci. PIN terdiri dari 6 digit angka lalu pilih “Next”
  • Masukkan ulang pin tersebut untuk konfirmasi kesalahan
  • Isi alamat email yang berguna jika sewaktu waktu kamu lupa PIN tadi dan konfirmasinya akan dikirim melalui email.
  • Selesai

Dengan begitu ketika kamu ingin membuka aplikasi Wa di Iphone maka kamu perlu memasukkan PIN angka yang dibuat tadi.

Baca Juga >>> Aplikasi Dan Cara Mengunci Galeri Di Iphone <<<

Penutup

Itu tadi aplikasi untuk mengunci aplikasi di iphone yang bisa kamu gunakan untuk mengunci beberapa app yang bertujuan untuk menjaga privasi dan keamanan informasi didalam aplikasi tersebut. Cara diatas bisa digunakan untuk berbagai macam iphone seperti iphone 7, 6s, atau untuk ios 12 dan 13 keatas.

Terima kasih sudah membaca artikel kami mengenai aplikasi pengunci aplikasi iphone dengan beberapa trik mudah. Semoga bermanfaat dan selamat mencobanya.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *