3 Cara Agar Penyimpanan Tidak Penuh Di Hp Xiaomi

close

cara agar penyimpanan tidak penuh di hp xiaomi

Cara agar penyimpanan tidak penuh di hp xiaomi tanpa menghapus aplikasi dengan mudah. Bagi kamu yang memiliki masalah dalam mengatasi ruang penyimpanan penuh di hp xiaomi, maka pas sekali untuk membaca artikel berikut ini.

Ada banyak sekali faktor yang membuat ruang penyimpanan kamu tiba tiba penuh. Apalagi ketika umur dari handphone kamu yang memang sudah lama dipakai, pastinya ada hal yang membuat ruang storage menjadi penuh walau aplikasinya tidak banyak.

Nah, berikut ini tipsgaptek akan membahas mengenai cara agar penyimpanan hp xiaomi tidak penuh dan informasi lainnya seperti penyebab storage yang penuh dan cara mengatasinya. Simak ulasannya berikut ini.

Faktor Dan Penyebab Memori  Xiaomi Penuh

Sebelum ke pembahasan cara mengatasinya, ada baiknya kamu simak untuk faktor dan penyebab storage xiaomi kamu tiba tiba penuh.

Apalagi ketika kamu memiliki kapasitas penyimpanan yang besar dan ternyata aplikasi yang terinstal juga sedikit, kamu wajib cek hal hal berikut ini.

  • File berkas dari media whatsapp. Ini yang menjadi salah satu faktor habisnya ruang penyimpanan kamu. Karena kita tidak sadar ketika grup wa tiba tiba mengirimkan file foto atau video yang berukuran besar akan menyebabkan file berkas yang menumpuk.
  • Cache dari beberapa aplikasi seperti facebook, youtube atau aplikasi lainnya yang sudah menumpuk lamanya.
  • Update dari game game yang berkapasitas besar. Karena game seperti PUBG, Mobile Legends biasanya sekali update akan memakai storage yang besar juga.
  • Tidak menggunakan memori eksternal untuk membantu dalam file berkas yang besar.
  • Tidak menggunakan cloud storage seperi dari google drive atau dari xiaomi sendiri.
  • Penggunaan aplikasi yang terlalu banyak namun tidak pernah digunakan.
  • Jarang menghapus file dan cache yang sudah lama tersimpan. Biasanya ada dalam folder whatsapp atau telegram.

Dari sini saja kamu bisa tahu apa yang harus dilakukan. Banyak yang ragu untuk menghapus file media dari whatsapp karena berisikan foto atau video kenangan dan sebagainya. Hal ini yang membuatnya semakin menumpuk dan menjadi beban ruang penyimpanan xiaomi kamu.

Cara Mengosongkan Ruang Penyimpanan Tanpa Menghapus Aplikasi Di Hp Xiaomi

Untuk yang pertama kamu tidak perlu untuk menghapus aplikasi atau uninstal. Karena ada cara yang bisa kamu coba terlebih dahulu seperti menghapus cache aplikasi, memindahkan file besar ke micro sd atau cloud storage. Kalau masih tidak berkurang banyak maka jalan terakhirnya adalah menghapus aplikasi yang tidak dibutuhkan.

Caranya adalah :

  • Xiaomi memiliki fitur aplikasi untuk membersihkan hp kamu.
  • Untuk namanya akan berbeda beda. Disini nama aplikasi bawaan yang dipakai admin bernama “Clear Memory” kamu pilih aplikasi tersebut.
  • Otomatis aplikasi akan melakukan scanning untuk membersihkan secara singkat. Jika proses scanning sudah selesai, klik “Clean Now”.
  • Tunggu prosesnya sampai selesai. Nanti kamu akan mengetahui berapa file sampah yang bisa dihapus. Misalnya 1.19GB, kemudian klik “Clean Up 1.19GB”
  • Sudah selesai dan kamu akan diberikan opsi lain untuk pembersihan secara menyeluruh.
  • Disini ada opsi “Whatsapp cleaner, Facebook cleaner, Deep Clean, Uninstall apps, dan Security Scan”. Kita akan membahas satu persatu.
  • Whatsapp cleaner : digunakan untuk membersihkan file Media (Image, Documents, Videos, dan lainnya) Disini kamu bisa melihat file media mana yang paling besar. Bahkan bisa mendeteksi untuk file yang double atau sejenis untuk dihapus dan menyisakan 1 file saja.
  • Facebook cleaner : digunakan untuk membersihkan file image dari medsos facebook.
  • Deep Clean : digunakan untuk membersihkan file yang ada di file manager xiaomi kamu.
  • Uninstal apps : digunakan untuk mengetahui aplikasi mana yang jarang dipakai dan bisa kamu hapus.
  • Security scan : digunakan untuk menghapus virus yang ada di xiaomi kamu.

Hanya dari fitur aplikasi bawaan xiaomi ini saja kamu sudah bisa mengurangi banyak ruang penyimpanan agar tidak penuh kembali.

File yang paling besar dan menumpuk adalah dari file media whatsapp, jadi kamu harus secara rutin untuk menghapus file media ini.

Ubah juga settingan dari whatsapp agar tidak otomatis download media ketika ada yang mengirimkan file media seperti foto dan video. Caranya :

  • Buka aplikasi whatsapp, kemudian klik opsi titik tiga dipojok kanan atas.
  • Klik “Settings” lalu pilih “Storage and data”
  • Pada bagian “Media auto-download” kamu unchecklist semua auto download.

Dengan begini hanya media yang kamu konfirmasi saja yang bisa didownload.

Cara Membuat Penyimpanan Hp Xiaomi Tidak Penuh Dengan Google Drive

Selanjutnya jika kamu memang memiliki file besar, banyak dan sangat penting sehingga tidak boleh dihapus. Maka ada baiknya kamu upload file tersebut langsung ke google drive.

Untuk akun gratisan, kamu mendapatkan kapasitas sebesar 15GB. Ini sangat lumayan untuk digunakan. Selain itu kamu bisa membuka, download bahkan melakukan editing langsung di google drive tersebut.

Aplikasi google drive ini ada di masing masing handphone android termasuk xiaomi. Kamu tinggal cari aplikasinya kemudian login menggunakan akun google dan upload file yang ingin kamu taruh disana.

Baca Juga >>> 3 Cara Menampilkan Lokasi Di Foto Xiaomi Mudah <<<

Penutup

Itu tadi beberapa tips dan cara agar penyimpanan tidak penuh di hp xiaomi tanpa menghapus aplikasi terlebih dahulu. Kamu tidak perlu lagi instal aplikasi penghapus cache, karena untuk aplikasi bawaan ini sudah sangat berguna sekali.

Jika masih kurang, maka ada baiknya untuk menghapus aplikasi yang jarang digunakan. Terima kasih sudah membaca artikel kami mengenai hp xiaomi memori penuh padahal aplikasi sedikit diatas. Semoga bisa bermanfaat dan selamat mencobanya.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *