Cara Melacak Iphone Hilang Dengan Android
|Cara melacak iphone dengan android dengan menggunakan aplikasi yang ada di google play store. Jika kamu memiliki masalah hp iphone hilang dan bingung cara untuk melacaknya bagaimana. Maka kamu harus membaca artikel berikut ini.
Kamu memiliki hp iphone dan hilang? maka kamu cuman membutuhkan beberapa tips berikut ini untuk melacaknya.
Berikut cara melacak iphone dengan android :
Cara ini membutuhkan bantuan android karena memang aplikasi ini disediakan di google play store dan bisa di download gratis dengan mudah.
Jadi kamu bisa meminjam hp teman kamu yang android hanya untuk instal aplikasi ini dan melacak iphone kamu berada menggunakan android.
Baca Juga >>> Cara Mengatasi Icloud Penuh Di Iphone <<<
Melacak Iphone Lewat Android Aplikasi Xfi Locator
Nama aplikasi ini adalah “Xfi Locator”. Aplikasi ini berjalan di android dan memang ditujukan untuk melacak iphone dengan android yang nantinya akan ditampilkan melalui google maps. Namun kamu harus tahu dan ingat akun icloud beserta password dari iphone yang akan dilacak.
Caranya adalah :
- Instal aplikasi “Xfi Locator” di google play store
- Klik terlebih dahulu menu “IOS” untuk melacak iphone
- Masukkan id icloud kamu beserta dengan password iphone
- Kemudian pilih tombol “Sign in”
- Dan otomatis akan muncul fitur google maps yang akan menampilkan posisi iphone kamu
Jika lokasi perangkat berwarna hijau di aplikasi maka lokasi tersebut sudah di update, namun jika berwarna abu abu maka itu lokasi terakhir yang terlacak melalui aplikasi ini.
Jadi aplikasi ini bisa melacak iphone kamu jika kamu ingat dan tahu akun icloud dan passwordnya. Jadi terkadang aplikasi ini biasa digunakan untuk melacak pacar, pasangan atau anak asalkan kamu tahu akun icloudnya.
Baca Juga >>> Cara Menggunakan “Temukan Perangkat Saya” Dengan Akun Google <<<
Aplikasi xfi locator ini juga memiliki fitur lainnya seperti :
- Pelacakan akan selalu real time dan otomatis merefresh otomatis selama 5 detik
- Mendukung untuk beberapa akun bisa untuk iphone dan android
- Bisa membunyikan alarm jadi bisa membantu kamu melacak melalui suara alarmnya
- Memilih peta seperti tampilan satelit, lalu lintas atau biasa
Penutup
Itu tadi cara melacak iphone dengan android dengan menggunakan aplikasi yang bisa kamu dapatkan dengan mudah hanya dengan bantuan android teman kamu sudah bisa melacak iphone dari android. Terima kasih sudah membaca artikel ini, semoga bermanfaat dan selamat mencobanya.