4 Cara Melihat User Id BCA Tanpa Ke Atm Mudah
|Cara melihat user id BCA tanpa ke ATM dengan mudah dan cepat. Kalau kamu sering kelupaan dengan data bank, khususnya user id BCA. Maka bisa menggunakan tips berikut ini secara online hanya dari hp saja.
Kamu juga harus paham mengenai apa itu user id BCA, cara memperolehnya dan juga perbedaan dengan corporate id BCA jika kamu menggunakan klik BCA bisnis. Karena biasanya banyak yang salah paham mengenai user id ini.
Simak ulasannya mengenai cara mengecek user id bca dibawah ini secara lengkapnya.
Pengertian User ID BCA
Nah, User ID BCA ini adalah kode yang diidentifikasi yang dibuat oleh nasabah sendiri dan sudah diverifikasi oleh Bank BCA untuk bisa mengakses layanan yang ada di bank BCA.
Biasanya kode ini terdiri dari beberapa angka, huruf atau kombinasinya yang minimal berjumlah 6 karakter dan maksimal 21 karakter. User id ini bisa kamu request sesuai dengan apa yang kamu mau pada saat awal pendaftaran di kantor bank BCA.
Banyak yang salah kaprah mengenai cara membuat user id bca lewat hp apakah bisa? Jawabannya tidak bisa. Karena kamu harus datang sendiri ke kantor cabang untuk membuat user id ini.
User id ini digunakan untuk login ke berbagai layanan Bank BCA seperti BCA Mobile, Klik BCA bisnis maupun pribadi dan juga layanan lainnya.
Bagaimana Cara Melihat User Id Bca
Apakah user id BCA ini ada di buku tabungan? Jawabannya tidak ada, karena ini dibuat khusus untuk menggunakan layanan dari bank BCA seperti BCA mobile atau klik BCA. Jadi tidak ada data dalam buku tabungan.
Kalau kamu lupa user id klik bca maka tenang saja dan tidak perlu untuk reset user idnya. Karena ada 4 cara yang bisa kamu lakukan terlebih dahulu sebelumnya seperti :
- Melalui email yang terdaftar pada saat registrasi awal.
- Aplikasi Halo BCA.
- ATM BCA terdekat.
- Bertanya langsung ke kantor cabang bank BCA terdekat dikotamu.
1. Cara Mengecek User Id Bca Melalui Email Hp Terdaftar
Ini adalah cara yang paling mudah dan cepat jika kamu tahu alamat email yang terdaftar pada saat awal registrasi. Caranya adalah :
- Buka email kamu pada bagian inbox.
- Kemudian pada kolom pencarian kamu cari “User Id BCA”
- Setelah itu cari email masuk dari bca yang memuat kode user id tersebut.
Untuk contoh user id bca yang dikirimkan melalui email bisa kamu lihat seperti berikut :
Nah jika kamu lupa maka cara mengetahui email yang terdaftar di klikbca adalah dengan bertanya ke operator cs Bank BCA di 1500888 atau menggunakan aplikasi Halo BCA seperti cara dibawah ini.
2. Cara Mengetahui User Id Bca Tanpa Ke Atm
Selanjutnya adalah melalui aplikasi Halo BCA dan juga dari operator cs BCA. Caranya adalah :
- Yang pertama kamu download dan instal aplikasi “Halo BCA” yang ada di google playstore atau app store.
- Buka dan langsung kamu klik menu “Call”
- Tanpa menggunakan pulsa alias gratis kamu bisa menghubungi operator cs bank BCA. Namun pastikan kamu memiliki koneksi internet yang stabil.
- Tunggu sampai tersambung dan kamu akan diminta untuk data seperti nomor rekening, nama rekening pemilik, alamat dan data lainnya untuk konfirmasi.
- Jika sudah maka operator akan memberitahukan mengenai user id kamu.
3. Cara Melihat User Id Bca Kita Melalui Atm
Kalau kamu tidak menemukan email yang terdaftar, maka bisa juga mengecek id BCA ini melalui atm terdekat yang ada. Caranya adalah :
- Masuk ke ATM BCA, kemudian masukkan kartu dan pin seperti biasa.
- Di halaman awal kamu pilih “Daftar E-Banking”
- Klik “Internet banking” atau “Mobile banking” sebagai opsi lainnya.
- Akan muncul “Apakah anda ingin melanjutkan” tekan “Ya”
- Dan setelahnya pada mesin ATM akan tertera “User ID” kamu.
- Selesai dan kamu bisa simpan user id yang sudah ada ini dengan difoto saja.
4. Datang Ke Kantor Cabang Terdekat
Kalau ketiga cara diatas tidak bisa kamu peroleh juga, maka cara yang terakhir adalah dengan datang langsung ke kantor cabang terdekat.
Disini kamu wajib untuk membawa dokumen pelengkapnya, seperti KTP pemilik rekening dan buku rekening juga untuk verifikasi kepemilikannya. Caranya adalah :
- Datang ke kantor cabanng bank BCA.
- Beritahu satpam mengenai tujuan kamu untuk mengurus user id bca.
- Ambil nomor antrian untuk CS.
- Setelah dipanggil kamu bisa langsung bertanya ke CS mengenai urusan untuk mengecek user id bca kamu. Jangan lupa untuk menyerahkan berkas dokumennya ketika diminta.
Kalau di kantor langsung, kamu bisa merubah user id menjadi yang kamu langsung sesuai permintaan agar dikemudian hari kamu tidak lupa kembali. Dan prosesnya cukup cepat dan mudah untuk merubah user id di kantor bank BCA.
Dan cara daftar user id bca hanya bisa dilakukan di kantor cabang. Nantinya setelah kamu mendaftar lalu kode aktivasi akan diberikan melalui email. Dan kamu bisa mengaktifkan token bca kamu setelah diaktifkan.
Baca Juga >>> 5 Cara Mengatasi Kode Otp BCA Tidak Masuk <<<
Penutup
Itu tadi beberapa tips dan cara melihat user id bca hanya melalui online tanpa melalui atm atau ke kantor cabang bca. Cara online mengecek melalui email menjadi hal yang paling mudah dilakukan. Ada baiknya kamu simpan atau tandai dengan bintang setiap data yang diberikan oleh bank.
Terima kasih sudah membaca artikel kami mengenai lupa user id klik bca dan cara mengeceknya diatas. Semoga artikel ini bisa berguna dan semoga bisa selesai ya masalahnya.