7 Cara Memperbaiki Voice Note Di Wa
|Cara memperbaiki voice note di wa dan berbagai permasalahan didalamnya. Jika kamu mengalami masalah dalam mengirim atau menerima pesan suara di whatsapp atau bahasanya voice note. Maka kamu bisa simak ulasan kami berikut ini.
Memang penggunaan voice note di wa ini memiliki berbagai keuntungan. Selain bisa menyampaikan pesan dengan lebih baik, fitur ini juga bisa digunakan pada saat berkendara. Pada saat menyetir kami sarankan untuk menggunakan pesan suara ini karena lebih aman digunakan.
Nah, tidak sedikit juga yang mengalami masalah dalam menggunakan voice note whatsapp ini. Dimulai dari tidak bisa berfungsi, tidak bisa mengirim pesan suara, sampai dengan tidak bisa download atau menerima voice note.
Berikut ini tipsgaptek akan memberikan tips mengenai berbagai masalah dan solusi cara mengatasi wa tidak bisa voice note dan masalah lainnya.
Cara Memperbaiki Voice Note Di Wa
Yang pertama kamu harus tahu terlebih dahulu apa masalah dari voice note ini. Misal tidak bisa dibuka atau tidak bisa mengirimkan pesan suara. Namun beberapa hal ini harus kamu ketahui terlebih dahulu seperti :
- Update aplikasi whatsapp kamu untuk versi yang paling terbaru.
- Pastikan memory penyimpanan masih tersedia. Karena cache penggunaan voice note memakan memory storage.
- Gunakan internet yang stabil jika voice note panjang.
- Izinkan aplikasi untuk memberikan akses microphone dan akses speaker.
- Tidak menggunakan aplikasi GB whatsapp atau aplikasi whatsapp yang tidak resmi atau mod.
- Microphone dan speaker kamu wajib berfungsi. Kamu bisa cek keduanya dengan cara melakukan telepon biasa menggunakan loud speaker.
Jika penyebab voice note wa tidak ada suaranya dan hal diatas sudah kamu terapkan dan masih ada masalah. Maka kita akan bahas satu persatu untuk cara memperbaiki pesan suara di wa dan berbagai masalah lainnya.
1. Clear Cache Data Pada Whatsapp Untuk Voice Note Wa Bermasalah
Untuk cara yang pertama adalah dengan mengosongkan cache whatsapp pada storage handphone. Karena untuk voice note whatsapp ini juga membutuhkan banyak ruang penyimpanan. Dan jika penyimpanan sudah penuh maka akan eror untuk voice note atau media lainnya menggunakan wa. Caranya adalah :
- Buka menu “Settings” atau “Pengaturan” pada handphone kamu.
- Cari opsi menu “Manage Apps” kemudian pilih aplikasi whatsapp
- Pada menu dibawah ada opsi “Clear Data”
- Kemudian bisa memilih untuk “Clear All Data” atau “Clear cache”
- Clear cache tidak akan menghapus data didalamnya. Untuk clear all data akan menghapus semuanya namun aplikasi wa akan terbebas dari bug atau masalah lainnya juga.
Perlu juga untuk cek penyimpanan di hp kamu, Usahakan untuk minimal ada 1 gb ruang penyimpanan yang free. Kamu bisa juga menggunakan cara ini untuk hapus cache aplikasi lainnya.
2. Matikan Aplikasi Lain Perekam Suara Yang Ada Di Handphone
Jika kamu pernah merasa instal aplikasi perekam suara pihak ketiga dari handphone, maka bisa jadi ini yang menyebabkan voice note di wa bermasalah. Hal ini dikarenakan izin aplikasi berpindah dari menggunakan fitur mic bawaan menjadi dialihkan ke aplikasi perekam suara lain.
Ada 2 cara, yang pertama kamu matikan atau nonaktifkan. Dan yang kedua dengan cara menghapus aplikasi perekam suara tersebut. Untuk menonaktifkan caranya adalah :
- Buka menu “Settings” atau “Pengaturan” pada handphone kamu.
- Cari opsi menu “Manage Apps” kemudian pilih aplikasi perekam suara yang dimaksud.
- Kemudian pilih “App permissions” lalu matikan “Microphone” pada fitur ini.
- Coba kembali menggunakan voice note di whatsapp apakah sudah berfungsi atau belum.
3. Memberi Izin Microphone dan Audio Record Aplikasi Whatsapp
Untuk cara yang selanjutnya adalah dengan memberikan izin microphone pada whatsapp. Mungkin kamu lupa untuk mengizinkan aplikasi whatsapp dalam menggunakan mic ini. Caranya adalah :
- Buka menu “Settings” atau “Pengaturan” pada handphone kamu.
- Cari opsi menu “Manage Apps” kemudian pilih aplikasi whatsapp
- Kemudian pilih “App permissions” lalu aktifkan semua fitur yang dibutuhkan termasuk microphone.
- Selesai dan kamu bisa coba kembali untuk fitur voice note di wa.
4. Mematikan Fitur Sensor Proximity Pada Layar Hp
Ini juga salah satu kenapa tidak bisa voice note di wa yang sering terjadi. Sensor ini berfungsi untuk menerima panggilan telepon yang masuk ke telinga. Dengan sensor ini ketika kamu menerima telepon dan sensor ini dihalangi maka layar hp akan mati dan suara akan keluar melalui speaker di layar bukan melalui speaker di bawah.
Banyak yang mengira speakernya sudah rusak atau suaranya jadi kecil dikarenakan suara berpindah fungsi menjadi di atas bukan speaker utamanya. Caranya adalah :
- Buka menu “Settings” atau “Pengaturan” pada handphone kamu.
- Lalu pilih “System app settings” kemudian “Call Settings”
- Pilih “Incoming call settings” lalu pada bagian “Proximity sensor” bisa kamu centang.
5. Update Atau Instal Ulang Aplikasi Whatsapp
Seperti yang kami bahas sebelumnya, kamu harus update aplikasi whatsapp ke versi yang paling baru. Kamu bisa cek melalui google play store apakah ada update versi untuk aplikasi whatsapp. Namun jika sudah terupade dan cara diatas sudah kamu gunakan maka coba untuk melakukan instal ulang aplikasi whatsapp.
Namun ada beberapa step yang harus kamu ketahui terlebih dahulu seperti :
- Melakukan backup data pada aplikasi whatsapp
- Klik icon titik tiga pada whatsapp pilih “Settings”
- Pada menu “Chats” pilih “Chat Backup”
- Kemudian klik “Backup” ke google drive akun gmail kamu pribadi. Selesai.
- Lalu kamu bisa uninstal tanpa takut data dan pesan di whatsapp hilang.
- Lakukan instal ulang whatsapp melalui google play store.
6. Cara Mengatasi Voice Note Whatsapp Terlalu Cepat
Untuk cara berikut ini tidak bisa kamu ubah ubah lagi. Karena sudah fitur dari dari whatsapp ketika kamu klik tahan pesan suara otomatis akan merekam pembicaraan kamu dengan cepat. Namun jika kamu ingin play atau memutar pesan suara dengan tempo yang lebih cepat itu yang bisa. Caranya adalah :
- Buka pesan suara yang ingin dipercepat.
- Klik tombol play pada pesan tersebut.
- Disebelah kanan akan ada muncul icon “1x” nah klik tombol tersebut dan akan merubah menjadi “1.5” atau “2x” untuk mempercepat.
7. Pertanyaan Lainnya Mengenai cara mengatasi voice note whatsapp Yang Bermasalah
Nah untuk pertanyaan lainnya mengenai masalah voice note ini kita rangkum jadi satu dibawah ya. Semoga ada solusi untuk masalah kamu :
- cara mengatasi voice note tidak ada suara : Pastikan speaker kamu berfungsi, Izin aplikasi whatsapp juga aktif semua, proximity sensor juga kamu nonaktifkan saja.
- voice note di wa tidak bisa dibuka : mungkin terkendala oleh pesan pengirim yang sudah dihapus terlebih dahulu. Atau memang yang bermasalah adalah dari si pengirim.
- kenapa voice note whatsapp suaranya kecil ? Mungkin pengaruh dari speaker kamu yang rusak. Perhatikan darimana asal suara speaker kamu. Apakah dari speaker utama di bawah hp atau dari speaker layar. Jika dari layar berarti sensor proximity kamu aktif.
- cara memulihkan voice note whatsapp : jika semua cara diatas tidak bisa dilakukan untuk mengatasinya, maka coba untuk melakukan restart hp terlebih dahulu.
Baca Juga >>> 4 Cara Mengatasi Whatsapp Kadaluarsa Tanpa Play Store <<<
>>> 5 Cara Menghilangkan Pesan Berwaktu Di Wa <<<
Penutup
Itu tadi beberapa informasi dan tips mengenai cara memperbaiki voice note di wa yang bisa kami sampaikan dan solusinya. Jika ada masalah lainnya atau cara diatas tidak berfungsi maka kamu bisa ketik di kolom komentar. Akan kami update setelahnya.
Terima kasih sudah membaha artikel kami mengenai cara mengatasi wa tidak bisa voice note yang bermasalah. Semoga artikel ini bisa bermanfaat dan selamat mencobanya.