Cara Menggunakan Google Cloud Print Dengan Hp Android

close

cara menggunakan google cloud print

Cara menggunakan google cloud print dengan hp android memanglah sangat mudah dan gampang. Kamu bisa dengan mudah cetak file atau data data melalui hp dan bisa dilakukan dari jarak yang jauh kalau sudah terhubung dengan google cloud print.

Sebelum kita membahas mengenai cara penggunaannya, ada baiknya kita mengetahui terlebih dahulu apa itu google cloud print. Google cloud print adalah aplikasi di android yang berfungsi untuk melakukan pencetakan secara rea time dari android ke printer tanpa terhubung dengan komputer atau pc.

Namun namanya saja cloud, jadi kamu harus memerlukan bantuan internet untuk menggunakannya. Meskipun bisa digunakan diseluruh jenis printer, namun ada beberapa printer yang sangat berfungsi jika menggunakan cloud print ini.

Jenis printer yang paling mendukung adalah yang memiliki fitur printer cloud ready. Jenis printer ini adalah yang bisa langsung terhubung dengan internet tanpa benar benar terhubung dengan komputer. Lalu bagaimana dengan printer lainnya?

Tenang saja, kamu masih bisa menggunakan printer lama kamu untuk print dan cetak di menggunakan google cloud print ini Cuma memang perlu menggunakan printer atau terhubung dengan pc.

Cara menggunakan google cloud print dan settingnya :

Untuk menggunakannya kamu harus menyeting komputer terlebih dahulu baru bisa diaktifkan melalui android kamu.

Cara setting google cloud print dari komputer :

  • Pada komputer kamu pastikan memiliki browser google chrome
  • Buka browser tersebut di pc dan pilih “customize and control google chrome” atau icon garis tiga di pojok sebelah atas
  • Kemudian pilih “Settings” > “Show Advance Setting”
  • Cari menu dan pilih “Manage” pada bagian google cloud print
  • Tambahkan printer yang kamu punya dengan “Add Printers”
  • Masukkan akun gmail kamu dengan username dan password\
  • Kemudian tambahkan printer dan selesai

Cara menggunakan cloud print di android

cara print dari aplikasi google cloud print

  • Instal terlebih dahulu aplikasi google cloud print dari google play store
  • Lalu buka aplikasi cloud print di hp
  • Lalu pilih icon printer yang terletak di atas menu untuk membuka file yang akan kamu print nantinya
  • Kemudian pilih printer yang akan digunakan sesuai dengan yang sudah di setting pada komputer tadi sebelumnya
  • Klik ikon anak panah yang ada di pojok kanan atas
  • Lalu print dan selesai

Kamu juga bisa setting seperti berapa jumlah copy dan pengaturan lainnya sebelum memilih print.  Pastikan juga untuk komputer dan hp kamu terhubung dengan internet untuk menggunakan fitur ini.

Selain dari android kamu juga bisa print dari komputer juga dengan menggunakan google cloud ini. Atau kamu juga bisa print dari web halaman menggunakan cloud print juga.

Baca Juga >>> Cara Ngeprint Dari Hp Ke Komputer Menggunakan Aplikasi <<<

Itu tadi cara menggunakan google cloud print di android dengan mudah. Karena memang saat ini apa apa sudah dimudahkan dan bisa digunakan lebih efisien dengan adanya internet termasuk juga dengan cara ngeprint yang dimudahkan.

 

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *