2 Cara Menggunakan Voucher Google Play Dari Dana Mudah
|Cara menggunakan voucher google play dari dana untuk isi saldo google play kamu. Jika kamu memiliki saldo di e wallet dana, maka saat ini bisa loh untuk pakai saldo dana dan diisikan ke google play untuk voucher game atau membeli aplikasi.
Banyak yang tidak mengetahui bagaimana cara pakai voucher google play dana atau membeli saldonya dari aplikasi dana.
Nah, berikut ini tipsgaptek akan membahas lengkap mengenai cara menggunakan voucher google play dari dana dengan mudah. Simak ulasannya berikut ini.
Cara Menggunakan Kode Voucher Google Play Dari Dana
Biasanya banyak orang yang membeli voucher google play melalui indomaret atau alfamart. Kemudian mereka redeem kode tersebut di aplikasi google play. Nah kali ini kita akan membeli voucher google play melalui dana.
Pembelian voucher google play dari dana terletak di opsi “Digital Voucher” atau jika kamu tidak menemukan opsi ini maka bisa membukanya dengan klik opsi “lihat semua”.
Berikut Cara Tukar Kode Google Play Dari Dana :
- Buka aplikasi dana, login menggunakan akun kamu seperti biasa.
- Pada menu utama di dana, kamu bisa memilih opsi “Digital Voucher”
- Atau jika kamu tidak menemukannya, bisa klik “Lihat Semua” gulir kebawah dan pilih “Digital Voucher”
- Lalu pilih “Google Play” untuk pembelian voucher google play.
- Pilih nominal voucher yang akan kamu beli.
- Jika sudah tentukan metode pembayarannya juga. Kamu bisa menggunakan transfer BRI atau menggunakan saldo dari akun dana kamu.
- Transfer seperti biasa.
- Jika sudah masuk ke menu “Pocket” pada aplikasi dana.
- Pilih opsi Kode Voucher yang ada di sebelah kanan lalu pilih kode voucher google play.
- Kode tersebut akan muncul, dan kamu bisa salin kodenya. (kode terdiri dari 16 digit angka)
Jika kamu sudah membeli voucher google play dari dana. Maka tahap selanjutnya adalah melakukan redeem di aplikasi google play. Caranya adalah :
- Buka google play kamu.
- Kemudian klik akun google kamu yang bergambar foto akun goolge.
- Pilih opsi “Payments & subscriptions”
- Lalu klik menu “Redeem Code”
- Paste atau tempelkan kode voucher yang sudah kamu salin sebelumnya.
- Klik “Redeem” dan kamu sudah bisa mengisi saldo google play kamu.
Apakah Bisa Untuk Cara Memindahkan Saldo Google Play Ke Dana ?
Banyak yang bertanya mengenai memindahkan saldo google play ke dana. Hal ini biasanya karena salah beli voucher dan saldo di google play yang menumpuk. Sayangnya untuk hal ini kamu tidak bisa mencairkan saldo yang sudah masuk ke google play ke dana atau transfer bank lainnya. Jadi kamu tidak bisa mencarikan kembali saldo google play yang sudah masuk ya.
Baca Juga >>> 3 Cara Mendapat Kode OTP Dana <<<
>>> 2 Cara Ganti Akun Dana Di Lazada Mudah <<<
Penutup
Itu tadi beberapa informasi mengenai cara menggunakan voucher google play dari dana untuk pembelian saldonya. Selain dari dana kamu juga bisa menggunakan e wallet lainnya seperti shopeepay atau gopay. Dan bisa juga menggunakan minimarket sebagai metode pembayarannya.
Terima kasih sudah membaca artikel kami mengenai cara menggunakan voucher cashback google play dari dana diatas. Semoga artikel ini bisa bermanfaat buat kamu semua dan selamat berbelanja.