4 Cara Menghapus Tugas Di Google Classroom dan File

cara menghapus tugas di google classroom

Cara menghapus tugas di google classroom dengan mudah untuk kamu yang ingin merevisi jawaban tugas kelas atau kampus. Selain jawaban yang bisa kamu hapus, kamu juga bisa menarik file yang sudah kamu unggah di classroom. Seperti membatalkan file doc atau pdf yang sudah di submit.

Selain menghapus kamu juga bisa melakukan pengeditan jawaban. Jadi tidak perlu lagi untuk mengulang jawaban kamu sebelumnya, dan hanya cukup untuk di lakukan edit mana yang dianggap salah.

Nah berikut ini beberapa tips mengenai cara menghapus file di google classroom dan juga informasi lainnya yang akan berguna untuk kamu semua.

Cara Menghapus Tugas Di Google Classroom

Sebelum membahas mengenai caranya, kamu kami harap sudah familiar untuk menggunakan google classroom ini. Sehingga tidak kesusahan untuk menggunakan tips berikut ini. Berikut ulasannya :

1. Cara Menghapus Tugas Kelas Di Google Classroom

Jika kamu menggunakan cara ini maka semua tugas, nilai dan termasuk komentar akan otomatis terhapus. Tetapi untuk lampiran dan file yang sudah kamu buat tidak terhapus.

Caranya adalah :

  • Masuk ke google classroom : classroom.google.com kemudian login seperti biasa.
  • Pilih kelas yang akan kamu hapus tugasnya.
  • Klik “Tugas Kelas”. Kemudian disamping tugas tersebut ada ikon titik tiga. Klik.
  • Pilih “Hapus” atau “Delete” kemudian konfirmasi ya.

Untuk cara hapus tugas di google classroom di android atau iphone bisa menggunakan cara ini :

  • Setelah masuk ke aplikasi classroom, pilih kelas yang dimaksud.
  • Klik “Tugas Kelas” kemudian klik titik tiga yang ada di sampingnya.
  • Pilih “Hapus” atau “Delete” kemudian konfirmasi ya.

2. Cara Edit Jawaban Tugas Di Google Classroom Tanpa Hapus

Kami lebih merekomendasikan cara ini. Karena kamu tidak perlu menghapus dan hanya melakukan edit pada jawaban yang kamu anggap salah. Berikut cara edit jawaban tugas di google classroom :

  • Masuk ke google classroom : classroom.google.com kemudian login seperti biasa.
  • Pilih kelas yang akan kamu edit.
  • Masuk ke tugas yang berisikan soal pertanyaan.
  • Kemudian klik tombol “Edit” untuk memperbaiki jawaban yang kamu anggap salah.
  • Ubah jawaban sesuai yang benar.
  • Kemudian klik “Turn In” untuk mengirimkan jawaban yang baru.

3. Cara Menghapus File Di Google Classroom

Untuk cara berikut ini sama seperti menghapus jawaban tugas di classroom. Caranya adalah :

  • Masuk ke google classroom : classroom.google.com kemudian login seperti biasa.
  • Pilih kelas yang akan kamu edit.
  • Kemudian pilih file yang sudah pernah kamu kirimkan.
  • Klik titik tiga pada samping file tersebut.
  • Kemudian klik “Hapus” atau “Delete”
  • Konfirmasi menghapus. Selesai.

4. Melihat Jawaban Teman Di Google Classroom

Jika kamu ingin melakukan edit jawaban dan masih ragu untuk jawaban mana yang benar. Maka kamu bisa menggunakan fitur untuk melihat jawaban teman kelas lainnya. Caranya adalah :

  • Masuk ke google classroom : classroom.google.com kemudian login seperti biasa.
  • Pilih kelas yang sedang berlangsung dan sudah kamu daftarkan.
  • Lihat tugas jawaban yang ada di classroom.
  • Pada menu edit dibawhnya ada opsi untuk “See Classmate Answers” klik opsi ini.
  • Maka akan muncul semua jawaban dari teman teman kelas kamu.

Disini kamu juga bisa melakukan diskusi untuk menanggapi jawaban dari teman teman kamu. Kamu juga bisa melakukan jawaban balasan kepada teman seperti menanggapi status pada media sosial.

Baca Juga >>> 3 Cara Membuat Akun Baru Di Google Classroom <<<
>>> 3 Cara Keluarkan Akun Dari Google Classroom <<<
>>> 2 Cara Mengganti Email Di Google Classroom <<<

Penutup

Itu tadi cara menghapus tugas di google classroom dengan mudah. Daripada menghapus, kamu bisa menggunakan edit jawaban agar tidak mengulangi jawaban yang sama dan menghindari resiko jawaban double yang masuk ke guru atau dosen kamu.

Terima kasih sudah membaca artikel kami mengenai cara hapus tugas di google classroom dengan mudah. Semoga bermanfaat dan selamat mencobanya.

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *